Pesawat Komersial AS Hampir Tabrakan di Udara

on 31.3.10
Rabu, 31 Maret 2010 - 11:01 wib




Pesawat United Airlines hampir bertabrakan (Foto: Skynews.com)

WASHINGTON - Petugas keamanan Lalu Lintas Udara Amerika Serikat (AS) mengungkapkan jika sebuah pesawat komersil AS hampir bertabrakan di udara, sesaat setelah lepas landas dari San Fransisco, AS.

Pesawat United Airlines yang membawa 268 penumpang itu hampir saja menabrak sebuah pesawat kecil di udara. Menurut pihak penyidik Badan Nasional Keamanan Transportasi AS (NTSB), pesawat yang berangkat menuju China itu hampir bertabrakan sebuah pesawat kecil dengan jarak hanya sekira 60 hingga 90 meter di udara.

Pesawat berjenis Boeing 777-222 dengan nomor penerbangan 889, lepas landas dari Bandara Internasional San Fransisco sekira pukul 11 siang Sabtu 27 Maret waktu setempat. Pesawat yang membawa 251 penumpang dan 17 kru kabin, berada pada ketinggian 335 meter saat peringatan tabrakan berbunyi.

Seperti dilansir AFP, Rabu (31/3/2010), pilot pesawat milik maskapai penerbangan AS tersebut melihat sebuah pesawat kecil berjenis Aeronca 11AC membelok tajam di udara.

Alat peringatan yang dimiliki pesawat penumpang berjenis Boeing tersebut langsung mengeluarkan perintah 'Sesuaikan Kecepatan Vertikal', yang kemudian diikuti perintah untuk menurunkan ketinggian.

Sontak pilot pesawat United Airlines pun langsung menurunkan ketinggian pesawat itu dan sempat melihat bagian bawah dari pesawat kecil yang hampir tertabrak, melintas di atas mereka. Jarak antara kedua pesawat hanya sekira 60 hingga 90 meter.

Usai lepas dari insiden menegangkan tersebut, pilot pesawat komersil itu langsung melapor kepada pihak pengatur lalu lintas udara. Pesawat pun melanjutkan kembali perjalanan mereka menuju Beijing.
(faj)

 
FASTSEO - SEO Friendly Blogger Template Design by Tutorial SEO Blogspot